Liburan Produktif ala Mahasiswa UGM

FB Share

Libur pergantian semester pastinya menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh setiap mahasiswa. Untuk mahasiswa UGM, lebih dari satu bulan lamanya mereka bisa rehat dan bersenang-senang tanpa memikirkan tugas, kelas, atau ujian. Setelah ujian selesai, para mahasiswa rantau bergegas untuk kembali ke kampung halaman, sebagian yang lain memilih menetap di kamar kos dengan niat lebih produktif, lalu yang tinggal di sekitar UGM justru sering kebingungan untuk mengisi waktu luang. Nah, untuk kalian yang merasa gabut saat liburan ini, yuk cobain kegiatan yang bisa kalian lakukan buat goopers yang tinggal di sekitar UGM.

  1. UGM Tawarkan Kesempatan Magang

Kegiatan magang seringkali ditawarkan oleh pihak fakultas maupun pihak luar di saat menjelang liburan. Akan tetapi, mahasiswa harus menggali dan mencari informasi sendiri seputar magang, agar kesempatan tidak terbuang sia-sia. Teman-teman juga bisa mencari informasi magang melalui unggahan instagram @magang_id, menanyakan ke program studi masing-masing, atau menanyakan langsung ke perusahaan terkait. Kegiatan ini tentu sangat bermanfaat untuk mengenal dunia kerja, sehingga mahasiswa tidak hanya belajar di balik bangku saja. Pengalaman yang didapatkan juga menjadi nilai tambah untuk persaingan kerja setelah menamatkan bangku kuliah.

2. Lebih Produktif di Perpustakaan UGM

Perpustakaan UGM merupakan pilihan yang tepat untuk menghabiskan waktu liburan yang bermanfaat. Meskipun mahasiswa libur selama lebih dari satu bulan, Perpustakaan UGM dan perpustakaan-perpustakaan di setiap fakultas tetap membuka layanan operasional seperti hari biasa. Di perpustakaan, mahasiswa dapat menggunakan fasilitas, seperti komputer, ruang diskusi yang nyaman, peminjaman, serta pengembalian buku.

3. Memanfaatkan WiFI

Bagi mahasiswa, hidup hemat menjadi salah satu motto hidupnya. Untuk itu, memanfaatkan WiFi kampus merupakan salah satu cara untuk tetap merasakan liburan tanpa menguras kantong mahasiswa. Dengan penjaminan kuota sejumlah 4GB+ teman-teman dapat mengakses macam-macam media dan informasi melalui jejaring internet.

4. Berolahraga di Sekitar UGM

Berolahraga di sekeliling Graha Sabha Pramana merupakan pilihan tepat untuk para mahasiswa yang ingin hidup sehat dan menjaga kebugaran badan. Dengan adanya lapangan dan tempat-tempat kosong di sekitar gedung GSP, teman-teman bisa melakukan aktivitas olahraga yang leluasa dan bervariasi. Akan tetapi, olahraga yang banyak dilakukan adalah lari-lari kecil mengelilingi Lapangan Pancasila saat sore atau pagi hari ketika matahari tidak begitu terik.

5. Event di UGM Saat Masa Liburan

Terakhir, UGM memiliki segudang aktivitas yang tentu tidak hanya dilaksanakan saat hari efektif saja. Untuk itu, dengan mengikuti perkembangan acara dan aktivitas UGM, mahasiswa yang ingin mengisi waktu luang dapat mengikuti berbagai acara yang diselenggarakan di UGM. Nah, untuk tau apa saja event yang diadakan di UGM, goopers mengikuti perkembangannya melalui instagram @eventugm atau akun sejenisnya.

Nah, liburan semester sudah mau berakhir, manfaatkan minggu — minggu terakhir libur kalian sebaik mungkin dan jangan sampai ketinggalan update terkini soal kampus kamu goopers! Selamat mengisi waktu liburan ya, goopers!

Join UGM Talk | Gööp

Penulis: Nafi Khoiriyah

Editor: Herra Dwima

Artikel yang berkaitan

Get Gööp app to engage with your community now!

Google Play LinkApp Store Link