Mahasiswa Baru 2020 Starter Pack Wajib Kamu Tahu

FB Share
persiapan kuliah
Photo by Akson on Unsplash

Penerimaan Mahasiswa Baru tahun 2020 di berbagai universitas masih terus berjalan hingga saat ini. Beberapa waktu lalu, hasil seleksi SBMPTN baru saja diumumkan. Tentunya, banyak mahasiswa baru yang sudah bergembira dan diterima di universitas impiannya.

Meski di tengah pandemi, namun semangat para mahasiswa baru untuk masuk ke jenjang perkuliahan tidak juga surut. Lalu, setelah masuk ke universitas, apa saja yang perlu dipersiapkan bagi maba?

1. Indekos alias Kos-Kosan

Untuk kamu para mahasiswa rantau, indekos merupakan hal wajib yang perlu kamu siapkan sebelum masuk perkuliahan. Selain indekos, kamu juga bisa memilih untuk tinggal di kontrakan.

Untuk memilih indekos, kamu perlu memperhatikan beberapa hal utama yang akan mempengaruhi kenyamanan kamu selama tinggal di sana. Pertama, pilih lokasi indekos yang strategis & tidak jauh dari kampusmu.

Karena apa? Akan percuma jika kamu tinggal di tempat yang jauh dari kampus karena akan berujung “numpang” di kos temen. Tidak hanya itu, kamu juga perlu menimbang apakah di lokasi itu akses untuk warung dan tempat makan tersedia.

Kedua, pilih kos yang sesuai dengan kepribadianmu. Hal itu sangat penting, misalnya kamu akan memilih tempat yang bebas atau terbatas untuk teman lawan jenis. Selain itu, apakah kamu akan memilih indekos yang kamar mandi luar atau kamar mandi dalam, dan masih banyak lagi pertimbangan lainnya.

2. Tempat Belanja Kebutuhan Sehari-hari Murah

Sebagai anak rantau yang tinggal di kos atau kontrakan, kamu sudah tidak bisa lagi menggantungkan orangtua. Setiap harinya kamu akan hidup mandiri dengan memenuhi segala kebutuhan sehari-hari, mulai dari makanan sampai kebutuhan kuliah.

Maka, penting buatmu mencari toko-toko yang menjual berbagai kebutuhan dengan murah dan ramah kantong. Jika kamu kuliah di UGM, ada beberapa referensi toko, sebut saja Mirota, Gading Mas, dan Toko Merah.

3. Warteg

Beradaptasi dari kehidupan rumah yang serba ada menjadi hidup sendiri di indekos memang tantangan yang tidak mudah. Salah satu hal yang sulit didapatkan ketika merantau ini adalah masakan rumahan.

Jangankan masakan rumahan, bahan makanan saja terkadang tidak tersedia di kos. Maka dari itu, penting untuk para maba memiliki warteg langganan yang bisa kamu jadikan rumah kedua, alias tempat untuk makan sehari-hari.

Selain harganya yang ekonomis, masakan warteg biasanya akan mengingatkan kita dengan masakan ibu di rumah. Tetapi, jika kamu ingin lebih ekonomis, memasak sendiri mungkin menjadi solusi yang tepat.

4. Baju Minimalis

Tidak perlu dijelaskan lagi, baju untuk ke kampus sudah menjadi hal wajib yang perlu disiapkan. Tapi sebagai mahasiswa, ada pakem pakem sendiri di setiap fakultas mengenai pemakaian baju di sekitar kampus.

Untuk maba Fakultas Ilmu Budaya atau Isipol misalnya, pilihan kaos dan celana jeans mungkin sudah menjadi favorit di kalangannya. Lain lagi jika kamu adalah maba Fakultas Kedokteran atau Ekonomi yang mementingkan kerapihan dan kebersihan.

5. Laptop dan Catatan Serbaguna

Perbedaan antara sekolah dan kuliah bisa jadi terletak di sini. Jika di sekolah kamu perlu membawa bertumpuk-tumpuk buku paket dan buku tulis, kamu di bangku kuliah hanya memerlukan satu catatan serbaguna dan satu laptop saja.

Catatan bisa digunakan untuk mencatat perkuliahan dan laptop bisa kamu gunakan untuk apa saja, mulai dari mengerjakan tugas sampai memanfaatkan wifi kampus.

Saat kamu di dalam kelas, dosen pun juga akan membiarkan kamu untuk mencatat ataupun tidak. Jadi, jika kamu memang benar-benar berniat untuk kuliah, jangan sampai terlewat laptop dan catatanmu ya, sobat!

6. Mencari Teman Kuliah

Nah ini pasti yang paling ditunggu-tunggu kan saat kuliah? Punya temen kuliah dari berbagai daerah dan bisa seru-seruan bareng. Walau kuliah untuk sekarang masih sistem daring tapi kamu tetep bisa cari temen kampusmu dan hangout dengan protokol kesehatan ya!

Kalian yang masih bingung cari temen kuliah dimana ga usah panik! Tenang karena ada Gööp komunitas mahasiswa terkini untukmu.Kamu jurusan teknik tapi mau kenal anak kedokteran? Bisa banget lho! Karena Gööp menyambungkan seluruh mahasiswa lintas jurusan dan fakultas di komunitas universitasmu!

Buruan gabung dan semoga dapet gebetan ya! Linknya dibawah dan masukkan kode kampus mu ya atau kamu bisa buat komunitasmu sendiri lho!

Penulis : Nafi Khoiriyah

Editor : Aneq Oktina

Gööp - For the group you love


Mahasiswa Baru 2020 Starter Pack Wajib Kamu Tahu was originally published in Gööp Kampus on Medium, where people are continuing the conversation by highlighting and responding to this story.

Artikel yang berkaitan

Get Gööp app to engage with your community now!

Google Play LinkApp Store Link