5 Pilihan Pekerjaan Efektif Selama Wabah COVID-19

FB Share

Pandemi Covid-19 yang sedang melanda berbagai negara di dunia masih terus berlangsung. Meski demikian, beberapa negara sudah melakukan lockdown untuk mengurangi penyebaran virus corona. Lockdown yang dilakukan dinilai efektif untuk menanggulangi adanya kasus baru yang terus muncul, terutama di Indonesia.

#dirumahaja menjadi sebuah tagar yang kemudian ramai digencarkan oleh berbagai lapisan masyarakat. Mulai dari musisi, tenaga kesehatan, dan influencer tak luput untuk melakukannya. Terlihat sederhana memang, namun aksi ini dinilai sangat applicable di berbagai negara.

Berada di rumah lebih dari 2 minggu, terkadang membuat beberapa kalangan merasa jenuh dan bosan. Terlepas dari fakta bahwa melakukan work from home menyebabkan masalah lain, yaitu hilangnya jatah uang saku (bagi beberapa orang, pasti tidak semua).

Kalau uang saku nggak dapat? Aku gimana dong?

Pertanyaan tersebut adalah salah satu keluhan yang disampaikan oleh beberapa remaja. Notabene mahasiswa dan pelajar yang biasanya diberi jatah uang saku harian akan cukup bermasalah dengan hal ini. Penghasilan nol, jatah jajan jadi turun drastis.

Tentunya, hal itu bukan menjadi masalah lagi di era revolusi industri 4.0 ini. Kesempatan berada #dirumahaja menjadi kesempatan emas untuk mendapatkan cuan yang melimpah. Banyak sekali lowongan berbisnis di rumah yang akan menghasilkan cuan yang sangat menggiurkan. Lalu bagaimana sih cara dapat cuan ketika lagi #dirumah aja?

1. Membuat bisnis masker kain

Beruntunglah bagi kalian yang bisa menjahit. Pada masa sekarang ini, menjahit adalah hal yang kemudian menjadi kelebihan untuk memulai bisnis baru yang sangat dibutuhkan. Masker kain adalah kuncinya! Ada banyak kreasi yang dapat dicoba dalam membuka bisnis masker kain ini. Rekomendasi Instagram TV (IG TV) @myrnamyura dapat menjadi salah satu referensi masker unik dan cantik.

2. Menjadi reseller

Reseller adalah salah satu alternatif yang dapat dipilih dalam memulai bisnis baru. Cara ini terbukti bisa menjadi batu loncatan untuk awalan berdagang. Bahkan, influencer terkenal, Rachel Vennya memulai bisnis barunya dengan menjadi reseller. Jadi, #dirumahaja tentu tidak akan menghalangi kalian untuk menjadi wirausahawan sukses (tahap awal). Tinggal transfer, barang dikirim, kalian bisa menjualnya kembali. Tidak ada yang merepotkan.

3. Jadi freelancer

Photo by Ali Yahya on Unsplash

Kalau pekerjaan yang satu ini, tidak perlu diragukan lagi. Dilanda badai, hujan, bahkan Covid-19 tidak akan mengganggu kinerja dari seorang freelancer. Cukup menggunakan laptop dan jaringan internet, seorang freelancer akan bekerja dengan baik. Selain itu, pilihan pekerjaan yang disediakan oleh pihak freelancer akan lebih banyak dan bervariasi. Desain, pengisi suara, content writer adalah beberapa diantaranya.

4. Admin instagram/official account

Photo by Georgia de Lotz on Unsplash

Beberapa brand di Instagram, akan mengalami ledakan orderan yang cukup tinggi di masa Covid-19. Mengapa? Ya karena tidak bisa keluar rumah, pilihannya jadi online shop. Karena sibuk mengurusi orderan yang membludak, owner menjadi sibuk dan kadang sangat slow respon untuk membalas pesan dari para customer. Mereka acap kali membuka lowongan menjadi admin dari official account mereka. Jadi, buat yang gemar main social media, bisa untuk mencoba cara ini, ya!

5. Jasa pengetikan dan Joki Tugas

Photo by Thought Catalog on Unsplash

Kuliah online akan menghasilkan tugas yang menumpuk. Namanya mahasiswa tentu tidak semuanya rajin. Kalau kalian gemar belajar dan rajin mengerjakan tugas, ini bisa menjadi pekerjaan yang sangat bermanfaat. Selain mendapatkan uang, bisa juga menambah pengetahuan.

Jadi, itu tadi beberapa pilihan pekerjaan yang bisa dilakukan selama masa Covid-19. Apakah kamu punya ide lain untuk menghasilkan pemasukan tambahan selama dirumah aja? Ayo bagikan pengalaman atau ide kamu bersama komunitas kampus tercinta bersama gööp chat! Siapa tahu ada ide lain buat cari cuan, atau bahkan dapat partner berbisnis! Tetap #dirumahaja dan stay healthy everyone!

Gööp - For the group you love


5 Pilihan Pekerjaan Efektif Selama Wabah COVID-19 was originally published in Gööp Kampus on Medium, where people are continuing the conversation by highlighting and responding to this story.

Artikel yang berkaitan

Get Gööp app to engage with your community now!

Google Play LinkApp Store Link